Apa yang Terjadi di Internet dalam Satu Menit ?

Internet menjadi dunia yang terus hidup. Tak peduli apakah itu pagi, siang, sore, malam, bahkan dini hari. Internet selalu terbuka bagi siapa saja yang bisa mengaksesnya.

Coba sejenak kita hitung, berapa lama waktu yang kita habiskan untuk mengakses Internet? Satu jam, dua jam, atau sampai separuh hari dihabiskan untuk berselancar di dunia maya. Lalu apa yang terjadi ketika kita tidak menilik Internet satu menit saja?

Go-Globe.com mencoba menerjemahkan apa saja yang ada di dunia maya itu. Menurut situs tersebut, dalam tempo 60 detik, terdapat 168 juta email, hampir 700 ribu pencarian di mesin Google, dan 98 ribu kicauan di Twitter.

Dalam waktu satu menit itu juga, sebanyak 13 ribu aplikasi iPhone diunduh. Sementara, di Skype, layanan panggilan suara gratis via Internet, dalam waktu satu menit memfasilitasi 370 ribu menit panggilan.

Lalu ada berapa pengguna Internet di seluruh dunia? Menurut situs Internet World Stats, sampai dengan 31 Maret lalu tercatat 2 miliar pengguna Internet.

Supaya lebih jelas, berikut adalah deretan peristiwa yang terjadi di Internet dalam tempo 60 detik:
- 168 juta surat elektronik
- 695 ribu update status Facebook
- 79.364 posting di dinding Facebook
- 510.040 komentar di Facebook
- 694.445 pencarian di mesin Google
- 370 ribu menit panggilan suara
- 320 akun baru di Twitter
- 98 ribu tweet
- 13 ribu aplikasi iPhone diunduh
- 6.600 gambar diunggah ke Flickr
- 1.700 kali web browser FireFox diunduh
- 600 video diunggah ke YouTube
- 40 pertanyaan dijawab melalui YahooAnswers.com
- 1 definisi baru masik di UrbanDictionary.com

0 Response to "Apa yang Terjadi di Internet dalam Satu Menit ?"

Posting Komentar

Silahkan masukkam komentar dibawah...

To Top Page Up Page Down To Bottom Auto Scroll Stop Scroll